Pemerintah Apresiasi Peran Organisasi Kemasyarakatan dalam Membangun Generasi Cerdas Berkarakter

Ragam Berita179 Views
banner 468x60

Mendikdasmen menyampaikan, pihaknya beberapa waktu lalu menerbitkan Peraturan Menteri Pendidikan Dasar Dan Menengah Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2025 tentang Redistribusi Guru Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Satuan Pendidikan yang Diselenggarakan oleh Masyarakat. Dengan demikian, guru ASN, baik PNS maupun PPPK, diperbolehkan untuk ditugaskan di sekolah swasta guna memenuhi kebutuhan tenaga pengajar.

Program Strategis Kemendikdasmen yang Mendukung Penguatan Karakter Anak

banner 400x130

Dalam upaya membangun generasi yang sehat dan aktif, Kemendikdasmen telah meluncurkan program Senam Anak Indonesia Hebat (SAIH) yang berdurasi delapan menit. Program ini bertujuan mencegah anak-anak menjadi generasi yang malas gerak (mager). Selain itu, pemerintah juga mendukung program makan sehat bergizi gratis, yang menjadi bagian penting dari pendidikan karakter anak-anak.

“Kami berharap langkah-langkah ini dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan guru. Anak-anak Indonesia diharapkan bisa belajar dengan lebih baik. Mudah-mudahan pendidikan di Indonesia terus meningkat, guru-guru mengajar dengan lebih baik, dan sekolah berkembang dengan optimal,” tutur Abdul Muti.

Sejalan dengan program Asta Cita Presiden Prabowo, video SAIH https://youtu.be/qvQSLvi_5WA?si=0V2DLiINP21mi8sI merupakan bagian dari program pendidikan karakter bagi generasi muda. Video yang diunggah melalui YouTube Kemdikdasmen sejak tiga minggu lalu itu, saat ini sudah ditonton oleh lebih dari 10 juta penonton. Imbasnya, penonton YouTube Kemdikdasmen juga mengalami peningkatan dan kini sudah mencapai lebih dari 1 juta pengikut.

sumber : Biro Komunikasi dan Hubungan Masyarakat. Sekretariat Jenderal. Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *